The Voice Kids Indonesia Season 2 Global TV

The Voice Kids Indonesia Musim Kedua adalah ajang pencarian bakat penyanyi muda yang ditayangkan oleh Global TV yang merupakan hasil kerja sama dengan Talpa Media. The Voice Kids Indonesia tercatat menjadi ajang pencarian bakat penyanyi terbesar karena telah diminati oleh 3200 pendaftar dari seluruh Indonesia.

Ajang ini dikembangkan dari program serupa di Belanda, The Voice Kids pada tahun 2012. Indonesia menjadi negara ke 35 di dunia yang mengadaptasi The Voice Kids yang akan mulai penayangannya musim pertama pada 26 Agustus 2016 hingga 2 Desember 2016.

Pemenang The Voice Kids Indonesia akan mendapat kontrak rekaman dari Universal Music Indonesia. The Voice Kids Indonesia Musim Kedua di tahun 2017 ini merupakan Kelanjutan dari The Voice Kids Indonesia Musim Pertama di tahun 2016.

Lewat akun instagramnya, Global TV mengunggah video promosi The Voice Kids Indonesia Season 2 di tahun 2017. Audisi The Voice Kids Indonesia Season 2 ini telah diselenggarakan dan ternyata antusiasme netizen untuk mengikuti audisi tersebut cukup besar.

Dalam keterangan resminya, anak-anak dapat mengikuti perhelatan ini. Indonesia The Voice Kids 2 menyambangi 11 kota besar di Indonesia, yakni Jogjakarta (23/4), Makassar (23/4), Pekanbaru (30/4), Banjarmasin (30/7), Denpasar (7/5), Padang (7/5), Batam (14/5), Medan (23/4), Surabaya (30/7), Bandung (7/5) dan Jakarta (14/5).

Untuk bisa lolos, peserta akan menjalani 3 tahapan audisi, yakni Blind Audition, Battle Round, dan Sing Off. Setelah itu masuk babak semi final dan pemenang The Voice Kids Indonesia 2 ditentukan dalam babak grand final. Para musisi yang menjadi choach pada The Voice Kids Indonesia session 2 ini tidak diragukan lagi kemampuannya.